Jangan Berhubungan Intim di Ruang yang Sama dengan Anak



Sample Image



Sahabat , saat ini banyak ditemukan kasus mengerikan di mana anak-anak usia 3 tahun bisa memperagakan gaya berhubungan suami istri dengan teman mereka sendiri.
Ternyata, anak-anak tersebut pernah atau bahkan sering memergoki ibu bapaknya melakukan hubungan intim di kamar. Naudzubillahi min dzalik.
Mengapa bisa demikian? Ternyata ibu dan bapaknya melakukan hal tersebut di ruangan yang sama dengan anak, ketika anak terbangun, kemudian ia pun menyaksikan hal yang tidak sepatutnya dilihat seorang anak.
Orangtua perlu menyadari bahayanya seorang anak menyaksikan adegan dewasa. Karena otak mereka bisa merekam dengan jelas apa yang mereka saksikan, terutama anak berusia 2 tahun ke atas, dan hal tersebut akan menjadi memori yang sangat mudah mereka tiru dengan teman sebayanya sewaktu-waktu.
Oleh karena itu, orangtua perlu memperhatikan hal-hal berikut ini ketika akan berhubungan badan:
1. Pastikan melakukan di ruangan yang berbeda dengan anak
2. Jika rumah berupa petakan yang tidak memiliki pintu, maka pastikan anak sudah tertidur pulas ketika orangtua berhubungan
3. Beri pengertian pada anak mengenai waktu-waktu tertentu di mana mereka harus meminta izin jika akan masuk ke kamar orangtua, sebaiknya kamar orangtua dalam keadaan terkunci
Sahabat Ummi, Islam sangat memperhatikan pentingnya pendidikan seks sejak dini, yakni dengan menyuruh pemisahan tempat tidur anak perempuan dan laki-laki, serta mengajarkan anak-anak untuk menutup aurat sejak dini agar mengenal rasa malu.
Semoga kita mampu menjaga aurat di hadapan anak-anak kita. (syamsa)
Foto ilustrasi: google

Komentar